Sabtu, 16 November 2013

IT (Information Technologi)




Information Technologi adalah suatu alat teknologi apapun yag membantu manusia dalam membuat, menyimpan, mengubah, dan menyampaikan dan menyebarkan informasi. IT komputasi yang distukan dengan komunikasi berkecepatan tinggi untuk data, gambar, suara, atau video.
b.      Peranan IT
1.      Teknologi informasi menggantiakn peran manusia. Dalam hal ini, teknologi informasi melakukan otomasi terhadap suatu tugas atau proses.

2.      Teknologi memperkuat peran manusia, yakni dengan menyajikan informasi terhadap suatu tugas atau proses.
3.      Teknologi Informasi berperan dalam restrukturisasi terhadap peran manusia. Taknologi berperan dalam melakukan perubahan-perubahan terhadap sekumpulan tugas atau proses.

 Sejarah dan Perkembangan Komputer


Komputer adalah salah satu perangakat informasi yang cukup berperan penting dalam peradaban kehidupan manusia. Charles Barbagge adalah seorang ilmuan matematika asal Inggris yang menciptakan computer pertama kali pada tahun 1822. Dengan penemuannya itu Charles Babbage dianggap sebagai Bapak Komputer Modern. Pada tahun 1937 Prof. Howard Aikem seorang ahli matematika dari Univ. Harvard mulai merancang pembuatan computer yang dapat mengoperasikan aritmatika dan logika secara otomatis. Dengan bantuan perusahaan IBM komputer ini dapat terselesaikan pada tahun 1944. Komputer ini diberi nama Havard Mark I Automatic sequence-Controled Calcolator (ASCC).

DAMPAK-DAMPAK PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI 


Perkembangan teknologi informasi dapat meningkatkan kehidupan manusia, yang berarti keberadaan teknologi infomasi dan komunikasi dapat memberi mamfaat atau keuntungan bagi kehidupan manusia. Ketika mengunakan telepon, menonton televisi, mengerjakan tugas dengan computer dan mengunakan fasilitas internet, sehingga apapun masalah kita sangat mudah kita atasi. Sebagai contoh dalam hal mensearching atau mencari jawaban yang susah. Kita akan memfungsikan fasilitas internet seperti membuka situs google dan lebih mendalami lagi dari berbagai sumber situs dan dapat diambil kesimpulan dari pertanyaan yang belum terjawab tersebut.
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi memungkinkan dan memudahkan manusia untuk dapat saling berhubungan dengan cepat, mudah dan terjangkau. Informasi dari belahan dunia lain dengan mudah dapat diterima dengan cepat , aktivitas komunikasi antar dua tempat yang berjauhan menjadi lebih mudah dan cepat dengan mudah mengunakan alat-alat teknologi komunikasi dan komunikasi.
Dalam bidang pendidikan, perkembangan teknologi informasi dan komunikasi berpotensi untuk membangun masyarakat yang demokratis, hal ini ditandai adanya hubungan guru dengan siswa , guru dan guru, dan antara guru,siswa, orang tua dan masyarakat dalam kaitannya dengan proses pendidikan dalam dan diluar sekolah.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar